T-Chat Mempermudah Pelanggan Garuda Indonesia

Jakarta – PT Solusi Awan Indonesia dengan anak perusahaan Garuda Indonesia, PT Aero Globe Indonesia meluncurkan layanan pemesanan tiket bernama T-Chat yang bisa diakses melalui aplikasi telekomunikasi, yakni Whatsapp (WA) dan Line di Altitude Grill The Plaza Jakarta, pukul 09.30 WIB, Kamis (19/9/2019).

Produk tersebut dibuat dengan menggunakan teknologi chatbot. Untuk melakukan pemesanan tiket, pengguna hanya perlu menambahkan nomor 0811169988 di kontaknya yang ada di Whatsapp (WA) dan Line.

“Dari sisi user tidak perlu mengunggah aplikasi baru, cukup dengan chat via WA dan Line dengan menambahkan nomor T-Chat di kontak pengguna. Serta dengan T-Chat ada sisi human touch saat melakukan pemesanan tiket pesawat,” Kata Joshua, Business Development PT SAI, Selasa (24/9/19).

T-Chat dikatakannya, mampu merespon permintaan pengguna dalam permintaan jadwal penerbangan dan kemudian melanjutkan pemesanan. “Sampai hari ini (24/9/19) sudah ada kurang lebih 1000 conversation T-Chat dengan pengguna, Whatsapp (WA) dan Line dipilih karena merupakan messenger yang paling banyak digunakan no. 1 dan 2 di Indonesia,” Kata Joshua.

Tag:
Berita

Artikel lainnya